PADANG, murainews.com -- Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah menghadiri Wisuda ke-68 Pasca Sarjana, Sarjana dan Diploma periode I tahun 2020/2021 Univesitas Muhammadiyah Sumatera Barat (UMSB), di Padang, Sabtu, (19/6/2021).
Atas nama Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, Gubernur Mahyeldi Ansharullah mengucapkan selamat dan sukses kepada UMSB dan kepada wisudawan dan wisudawati yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan studi Pasca Sarjana, Sarjana dan Diploma.
"Diharapkan bagi mereka yang telah diwisuda dapat memberikan manfaat besar bagi daerah, masyarakat, dan keluarga," kata Gubernur Sumbar.
Mahyeldi mengatakan, arah dan kebijakan pembangunan Sumbar sudah sangat jelas, khususnya pembangunan SDM untuk menjawab tantangan masa depan yang diwujudkan dengan meningkatkan sektor pendidikan, khususnya di perguruan tinggi yang lebih baik, unggul, berkualitas dan punya daya saing global.
Generasi muda adalah agen perubahan yang harus mampu membuat langkah besar untuk menjawab segala permasalahan bangsa salah satunya tekanan akibat pandemi COVID-19.
"Sebagai generasi muda yang memiliki ilmu dibidangnya harus bisa menghadapi permasalahan komplek yang diakibatkan oleh COVID-19. Dengan keilmuan yang saudara miliki harus bisa mencari solusi yang terbaik," ucapnya.
Pandemi COVID-19 bukan hanya berdampak pada kesehatan tetapi juga sosial ekonomi. Dalam tataran pemerintahan, terjadi refocusing anggaran yang bedampak pada tidak terlaksananya program yang direncanakan, hingga pertumbuhan ekonomi penurunan. Tahun 2020 pertumbuhan perekonomian Sumbar minus 1,6 persen.
"COVID-19 ini belum ada tanda akan berakhir di Indonesia. Artinya tekanan pada anggaran negara belum tentu akan berkurang. Ini masih akan berpengaruh pada ekonomi masyarakat," ungkapnya.
Meski demikian ia meyakini kondisi itu juga merupakan tantangan untuk menjadi kreatif, menjadi yang menemukan solusi untuk menyikapi permasalahan.
"Presiden Joko Widodo pernah menyebutkan bahwa 2040 Indonesia akan jadi satu dari empat negara besar di dunia. Salah satu faktornya adalah bonus demografi. Karena jumlah angkatan kerja muda yang banyak," tukasnya.
Tetapi potensi itu ternyata diberikan cobaan oleh Allah berupa pandemi COVID-19. Jadi mari berharap bahwa ini sebenarnya sebuah kesempatan yang diberikan tuhan bagi generasi muda untuk membuktikan diri.
Lulusan UMSB menurutnya memiliki modal historis, memiliki teladan dari tokoh-tokoh mudanya pada zaman perjuangan kemerdekaan RI.
Modal berupa spirit dan mental pantang menyerah dari pada pendahulu itu harus ditularkan pada lulusan UMSB saat ini agar bisa menghadapi tantangan berat ke depan.
Sementara itu, Rektor UMSB Dr. Riki Saputra, MA mengatakan, meski suasana pandemi Covid-19 wisuda terap dilaksanakan, walaupun tidak semeriah tahun-tahun lalu. Dalam wisuda panitia penyelenggara masih menerapkan protokol kesehatan covid-19 yang ketat. Sebab wisuda dilaksanakan secara luring dan daring.
Riki Saputra berpesan kepada wisudawan bahwa wisuda bukan sebuah akhir untuk belajar. Belajar harus terus dilanjutkan sepanjang hidup.
Untuk mengarungi masa depan bagi wisudawan ia mengatakan ada beberapa nilai yang harusnya bisa diterapkan. Nilai-nilai itu belajar pada Bushido yang merupakan serangkaian peraturan atau kode yang memuat prinsip moral samurai Jepang.
Nilai-nilai itu diantaranya keberanian, integritas, murah hati, hormat, kejujuran dan fokus, teliti serta setia.
"Semoga pandemi Covid-19 ini cepat berakhir dan segala sesuatu dapat berjalan normal kembali. Karena banyak mahasiswa tidak kenal temannya," tutupnya. (nov)